Rabu, 30 Juni 2021

Gabungan Ops Yustisi Polsek Dimembe Bersama Koramil dan Pemkab Minut Terapkan PPKM

Sesuai dengan Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 01 tahun 2021, tentang pemberlakuan pembatasan kegiatan untuk pengendalian penyebaran Covid 19 Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara mulai menerapkan pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Dalam hal ini di wilayah Hukum Polsek Dimembe

Polsek Dimembe bersama Koramil Dimembe akan melakukan pengawalan serta pengawasan dalam pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat, agar pemberlakuan PPKM ini berjalan dengan baik.Rabu (30/06/2021).

Kegiatan operasi yustisi ini dipimpin oleh Wakapolsek Dimembe Iptu Decki Pandi yang dilaksanakan oleh Gabungan TNI-Polri dengan Satpol-PP dan menegur serta memberikan hukuman push up kepada warga masyarakat yang masih bandel tidak memakai masker pada saat melakukan kegiatan diluar rumah.

Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K mengatakan operasi yustisi akan dilakukan oleh kepolisian dengan 3 pilar setiap harinya saat diberlakukan nya program PPKM untuk menekan covid 19 dengan tetap menghimbau masyarakat untuk menerapkan 5 M.

Selasa, 29 Juni 2021

Polsek Dimembe Kawal Pemakaman Jenazah Covid-19 di Desa Matungkas.

Pemakaman jenazah Covid-19 di Pekuburan Umum Desa Matungkas, Kabupaten Minahasa Utara dikawal personel Kepolisian Sektor Dimembe, Selasa (29/06/2021)


Jenazah tersebut diketahui merupakan warga Desa Matungkas Jaga II Kecamatan Dimembe, Kabupaten Minahasa Utara, berinisial JL (74).

JL meninggal dunia di RSUD Walanda Maramis dengan Probable covid 19, CAD post PTCA.

Kapolres Minahasa Utara, AKBP Grace K.D. Rahakbau melalui Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K mengatakan, pemakaman berjalan aman dan lancar serta tidak ada penolakan dari masyarakat sekitar.

“Prosesi pemakaman ini sesuai dengan SOP pasien Covid-19, menggunakan APD lengkap, serta APD yang digunakan oleh tim relawa,” tandas Iptu FADHLY

Senin, 28 Juni 2021

MENJELANG HUT BHAYANGKARA, POLSEK DIMEMBE GELAR BHAKTI SOSIAL BAGIKAN PAKET SEMBAKO

Dalam Rangka menyambut HUT Bhayangkara ke 75 Polres Minut Polsek Dimembe gelar bhakti sosial, berupa Pemberian paket sembako yang di berikan Kepada warga masyarakat yang berada Diwilayah Kec Dimembe. Pada hari Senin (28/06/2021)

Sebagai rangakaian kegiatan menyambut HUT Bhayangkara Ke 75 yang bertemakan ” Transformasi Polri yang Presisi mendukung percepatan penanganan Covid 19 untuk masyarakat sehat dan pemulihan ekonomi Nasional menuju Indonesia maju, kegiatan Bakti sosial yang dilakukan Polsek Dimembe tersebut pun di sambut baik oleh warga masyarakat yang Menerima.

Dengan Kegiatan yang di lakukan ini, kita harapkan dapat mempererat tali silahturahmi kami dengan masyarakat luas, dan juga dapat bermanfaat bagi masyarakat, terlebih di tengah wabah Pandemi Covid19 ini.

Kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk tetap disiplin dalam menjalankan Protokol Kesehatan di tengah Pandemi Covid19 ini, dan tidak lupa juga bersama – sama kita berdoa agar wabah pandemi Covid 19 ini dapat cepat usai,Tutup Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S Tr.K

Polsek Dimembe Giatkan Patroli Dialogis Di Malam Hari dan Berikan Pesan Kamtibmas Kewarga

Dalam melaksanakan tugas selaku Pelindung Pengayom masyarakat Polsek Dimembe Melaksanakan patroli dialogis Malam hari sambang ke desa binaannya guna memberikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat yg masih beraktivitas nongkrong sampai tengah malam, Minggu (27/06/2021).


Dalam  kesempatan terdebut Personil Polsek Dimembe memberikan beberapa himbauan kamtibmas, mengajak Warga untuk saling bersinergi dalam terpeliharanya kamtibmas yang aman dan kondusif di lingkungan pemukiman warga masyarakat serta mengajak untuk mendukung tugas-tugas kepolisian dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.

“Kegiatan tatap muka atau sambang terhadap Warga Masyarakat Desa ini kami laksanakan secara rutin guna mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan sehingga situasi kamtibmas selalu dalam keadaan aman dan kondusif”

Ditempat Terpisah, Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K  menerangkan bahwa apa yang dilakukan oleh anggota Polri kami merupakan suatu hal yang sangat positif, disampaikannya bahwa harus menyatu dengan masyarakat sehingga terjalin hubungan komunikasi yang baik dengan masyarakat.

Minggu, 27 Juni 2021

Tim Gabungan Ops Yustisi Covid-19 Instansi Pemerintah se-Kabupaten Minahasa Utara Diwilayah Kec Dimembe

Pandemi Covid -19 yang merebak di seluruh belahan dunia menjadi bencana non alam yang berdampak pada seluruh lini kehidupan berpengaruh pada kehidupan sosial masyarakat dunia termasuk seluruh wilayah indonesia.

Terkait hal tersebut tim gabungan operasi yustisi penegakan hukum Covid-19 kabupaten Minahasa Utara terdiri dari TNI - Polri, Pol PP gelar apel gabungan di wilayah Kec Dimembe kabupaten Minahasa Utara Sabtu (26/06/2021).

Operasi Yustisi dilaksanakan dalam rangka memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya memutus penularan covid-19. Operasi dipimpin oleh Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K

Petugas memberi imbauan dan pemahaman pentingnya mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penularan covid19 serta membagikan masker bagi warga yang tidak memakai masker.


“Kami akan terus memaksimalkan membantu pemerintah dan masyarakat dalam mencegah dan menangkal penyebaran Covid-19 di dalam masa Pembatasan Pemberlakuan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dengan penerapan protokol kesehatan 5M,“ ujar Iptu FADHLY

Jumat, 25 Juni 2021

Polsek Dimembe bakti sosial kepada siswa berkebutuhan khusus SLB Anugrah Dimembe dalam rangka Hari Bhayangkara ke - 75

Kamis, 24 Juni 2021

POLSEK DIMEMBE LAKSANAKAN PENGAMANAN PENYUNTIKAN VAKSIN COVID 19

Bertempat di Kantor Desa Laikit, Personil Polsek Dimembe Bersama Koramil Dimembe melaksanakan pengamanan dan monitoring pemberian vaksin covid 19. Penyuntikan Vaksinasi  Covid 19 jenis Astra Saneca kepada para Warga masyarakat desa Laikit dan Lansia.


Kegiatan ini diselenggarakan oleh Puskesmas Tatelu Kabupaten Minahasa Utara dan tetap menerapkan protokol kesehatan. Kamis (24/06/2021)

Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K ditempat terpisah mengatakan bahwa Personil Polsek Dimembe hari ini melaksanakan pengamanan pemberian suntikan vaksin Covid 19 mengecek langsung dan monitoring serta melakukan pengamanan selama pelaksanaan pemberian suntikan vaksin Covid 19 kepada Masyarakat Desa Laikit.

“Pengamanan kegiatan ini dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada vaksinator serta tidak perlu takut dalam menerima suntikan vaksin tersebut.” terang Kapolsek.

“Saya berharap kepada Personil Polsek Dimembe yang melaksanakan pengamanan kegiatan ini dapat memberikan himbauan kepada warga agar tidak takut serta tetap patuh pada protokol kesehatan,” tutup FADHLY

Rabu, 23 Juni 2021

Polsek Dimembe Bersama TNI dan Pemerintah Desa Tatelu Rondor Gelar Operasi Yustisi

Dalam rangka melakukan pencegahan penyebaran covid 19, Polsek Dimembe dibawah pimpinan Wakapolsek Dimembe Iptu Decki Pandi mengelar pendisiplinan masyarakat melalui operasi Yustisi di jalan raya Desa Tatelu Rondor Kec Dimembe Kab Minut,Rabu (23/06/2021).

Kegiatan tersebut diikuti oleh personil polsek Dimembe bersama-sama dengan Anggota Koramil Dimembe dan Pemerintah Desa Tatelu Rondor

Dalam operasi yang dilakukan oleh Polsek Dimembe bersama dengan Koramil Dimembe dan Pemerintah Desa Tatelu Rondor mendapatkan beberapa warga yang tidak mengindahkan protokol kesehatan dengan tidak mengunakan masker.

Kepada pelanggar diberikan hukuman fisik berupa push up sebanyak 10 Kali kemudian diberikan Masker Gratis Oleh Pemerintah Setempat serta menghimbau mengingatkan untuk mengunakan masker apabila beraktifitas diluar rumah.

Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K saat dikonfirmasi membenarkan dalam Pelaksanaan Ops Yustisi tersebut Petugas selalu memberikan edukasi kepada para pelanggar tentang pentingnya protokol kesehatan, terutama penggunaan masker pada saat sekarang ini. Selain itu, pelanggar juga didata dan dikenai sanksi ringan agar mau mentaati protokol kesehatan.

Selasa, 22 Juni 2021

Bhabinkamtibmas Pantau Penyaluran BLT Desa, Pastikan Penyalurannya Berjalan Lancar

Bhabinkamtibmas Polsek Dimembe Polres Minut Aiptu Stenly Kawooan melaksanakan pengamanan dan pengawasan kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa di Kantor Desa Laikit, Kecamatan Dimembe, Kabupaten Minahasa Utara. Selasa (22/06/2021)

Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) tahun 2021 disalurkan kepada 84 orang warga Desa Laikit yang berhak menerima. Adapun jumlah bantuan yang diserahkan sebesar Rp. 300.000,- untuk masing masing penerima.

Bhabinkamtibmas Menyampaikan bahwa kehadiranya dalam kegiatan tersebut adalah untuk memantau pelaksanaan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD), sehingga proses penyaluran dapat berjalan dengan baik dan lancar.

“Kita sampaikan himbauan kepada penerima BLT untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak. Itu semua kita lakukan dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19,” ungkap Aiptu Stenly Kawooan. 

Senin, 21 Juni 2021

Polsek Dimembe Giatkan Patroli Dialogis Di Malam Hari dan Berikan Pesan Kamtibmas Kewarga

Dalam melaksanakan tugas selaku Pelindung Pengayom masyarakat Polsek Dimembe Melaksanakan patroli sambang ke desa binaannya guna memberikan himbauan kamtibmas kepada para pemuda yang suka nongkrong sampai tengah malam, Senin (21/06/2021).

Dalam  kesempatan terdebut Personil Polsek Dimembe memberikan beberapa himbauan kamtibmas, mengajak para pemuda untuk saling bersinergi dalam terpeliharanya kamtibmas yang aman dan kondusif di lingkungan pemukiman warga masyarakat serta mengajak untuk mendukung tugas-tugas kepolisian dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.

“Kegiatan tatap muka atau sambang terhadap Warga Masyarakat Desa ini kami laksanakan secara rutin guna mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan sehingga situasi kamtibmas selalu dalam keadaan aman dan kondusif”

Ditempat Terpisah, Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K  menerangkan bahwa apa yang dilakukan oleh anggota Polri kami merupakan suatu hal yang sangat positif, disampaikannya bahwa harus menyatu dengan masyarakat sehingga terjalin hubungan komunikasi yang baik dengan masyarakat.

Minggu, 20 Juni 2021

Gelar Pengamanan Pengucapan Syukur, Polsek Dimembe Ingatkan Protokol Pencegahan Covid-19

Polsek Dimembe melaksanakan pengamanan kegiatan Pengucapan Syukur Desa Wasian Kec Dimembe Kab Minut, Minggu (20/6/2021).

Patroli pengamanan dipimpin oleh Ka Spk Aiptu N.Kumajas bersama 4 anggota Gabungan TNI-Polri

Dalam patroli, Ka Spk Aiptu N.Kumajas mengingatkan warga agar tidak menerima tamu dari luar dan juga tidak menyiapkan minuman keras.


Aparat kepolisian Bersama Koramil Dimembe juga menyambangi Posko Pencegahan Covid dan mengingatkan petugas/Linmas Aparat Desa agar dalam melaksanakan tugas, memperhatikan protokol kesehatan sesuai surat edaran Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara.

Dikonfirmasi ditempat Terpisah Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K“Menghimbau kepada warga agar tidak berkumpul-kumpul dan bereforia dalam pesta pengucapan syukur. Tetap mematuhi protokol kesehatan pencegahan covid-19,” ujar FHADLY

Sabtu, 19 Juni 2021

TNI, Polri Bersama Gugus Tugas Laksanakan Ops Yustisi di Desa Winetin

Personil Polsek Dimembe bersama Koramil dan Tim Gugus Covid-19 tingkat desa melaksanakan Ops Yustisi penegkan protokol kesehatan di Desa Winetin Kecamatan Talawaan, Sabtu (19/6/2021).

Operasi Yustisi dilaksanakan dalam rangka memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya memutus penularan covid-19. Operasi yang dipimpin oleh Wakapolsek Dimembe Iptu Decki Pandi.


Petugas memberi himbauan dan memahami mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penularan covid19 serta membagikan masker bagi warga yang tidak memakai.

“Kami akan terus memaksimalkan membantu pemerintah dan masyarakat dalam mencegah dan menangkal penyebaran Covid-19 di masa Pembatasan Pemberlakuan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dengan penerapan protokol kesehatan 5M,” ujar Iptu Decki.

Jumat, 18 Juni 2021

Polsek Dimembe Gelar Rekonstruksi Kasus Pembunuhan

Untuk lebih memperjelas kejadian perkara yang dilakukan tersangka, Polsek Dimembe menggelar rekonstruksi kasus pembunuhan yang terjadi pada hari Minggu tanggal 09 Mei 2021 lalu. 

Rekonstruksi yang dilaksanakan di Tempat Kejadian Perkara di desa Matungkas jaga X Kec Dimembe sekaligus untuk mencocokkan antara data yang diperoleh penyidik dari saksi dan tersangka agar setelah dilimpahkan ke kejaksaan tidak ditemukan kejanggalan.

Hal tersebut diutarakan langsung oleh Kanit Reskrim Aipda Rifai Rumambi didampingi personel Satreskrim Polsek Dimembe, Jum'at (18/06/2021).

"Dari hasil Penyidikan kami, pelaku menggambarkan 10 urutan tindakan yang dilakukan dan dari situ coba kami reka ulang agar bisa lebih jelas perbuatan pelaku yang mengakibatkan korban meninggal dunia pada bulan Mei 2021 lalu, serta agar jaksa penuntut tidak ragu dalam memberikan tuntutan terhadap pelaku serta hakim juga dapat memberi putusan sesuai dengan perbuatan pelaku dan seadil-adilnya mengingat kasus ini sudah cukup dari segi bukti dan tidak ada kekurangan," jelasnya.

Menambahkan, Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K saat dikonfirmasi terkait giat rekonstruksi tersebut menyebutkan bahwa pelaku pembunuhan di desa Matungkas Kecamatan Dimembe tersebut adalah antara Ayah kandung dan Anak Kandung, telah dijerat dengan pasal yakni pasal 338 KUHP dengan ancaman pidana15 tahun.

Sebagai langkah preventif timbulnya kasus serupa ataupun tindak pidana lainnya di wilayah hukum Polres Minut, imbuhnya, personel Polsek Dimembe dihimbau untuk gencar memberikan edukasi kepada masyarakat dengan harapan kejadian kriminal baik pencurian ataupun sejenisnya hingga kejadian yang mengakibatkan nyawa melayang tidak kembali terjadi di masyarakat. Dalam hal ini dilingkaran Keluarga.

"Personel juga kami himbau untuk terus meningkatkan sosaliasi betapa pentingnya jiwa manusia, serta memberikan pemahaman tentang beratnya hukuman bagi para pelaku pembunuhan ataupun pelaku kriminal lainnya kepada masyarakat untuk meningkatkan kesadaran hukum serta menekan angka kriminalitas di wilayah hukum Polres Minut tutupnya.

Kamis, 17 Juni 2021

Polsek Dimembe Laksanakan Monitoring Dan Pengamanan Giat Vaksinasi untuk warga Desa Dimembe.

Pengamanan vaksinasi Covid-19 dilakukan personil Polsek Dimembe, Polres Minahasa Utara di kantor Desa Dimembe, Kamis pagi, 17 Juni 2021.

Kegiatan ini dilakukan untuk mengantisipasi kerawanan, sekaligus menjaga kelanjaran jalannya vaksinasi.

Saat itu kegiatan vaksinasi dilakukan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Termasuk penggunaan masker.


Sebelum dilakukan vaksinasi para peserta terlebih dahulu menjalani pemeriksaan kesehatan. Termasuk pengecekan suhu badan dan pemeriksaan tekanan darah atau tensi serta riwayat kesehatan.

Menurut Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K, kegiatan vaksinasi ini dilakukan sebagai upaya menyukseskan program pemerintah untuk memutus rantai penyebaran Covid-19.

“Setiap kali ada kegiatan masyarakat kami selalu hadir untuk melakukan pengamanan,” ujarnya. 

Rabu, 16 Juni 2021

Kanit Sabhara Polsek Dimembe Hadiri HUT Desa Dimembe Ke 40 Thn

Dalam rangka meningkatkan hubungan yang harmonis dengan seluruh komponen masyarakat perlu melakukan upaya-upaya agar komunikasi dapat berjalan dengan baik dengan harapan dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada Institusi Polri. Hal tersebut seiring dengan apa yang telah dilakukan Kanit Sabhara Polsek Dimembe Iptu Agustinus menghadiri undangan acara HUT Desa Dimembe yang ke – 49 di kantor Kepala Desa Dimembe Rabu (16/06/2021).



Acara seremonial HUT Desa Dimembe yang ke – 40 di awali dengan penyambutan Musik Kolintang, menyanyikan Lagu Indonesia Raya, dilanjutkan dengan membaca Doa dan Rama Tama sebagai wujud rasa syukur. Untuk memeriahkan acara tersebut juga di suguhkan hiburan dengan organ tunggal dan kesenian adat.

”Upaya ini sebagai bentuk strategi agar persaudaraan, kekeluargaan dan jalin keharmonisan dengan masyarakat bisa terwujud. Dengan cara menghadiri undangan dari masyarakat baik undangan, kegiatan sosial maupun kegiatan lainnya yang menghadirkan masyarakat luas dengan harapan kehadiran Polri dapat dirasakan oleh masyarakat,” ujar iptu Agustinus.

Kepala Desa Dimembe Bapak Tuwaidan menyampaikan terima kasih karena Polsek Dimembe selalu hadir di setiap kegiatan yang dilaksanakan, termasuk ketika HUT Desa Dimembe yang ke – 40 Thn, Polri memiliki andil besar dalam mensukseskan kegiatan tersebut karena mendampingi dari tahap perencanaan sampai pelaksanaan sehingga berjalan sukses dan lancar.

Selasa, 15 Juni 2021

Tekankan Untuk Taati Protokol Kesehatan, Bhabinkamtibmas Berikan Himbauan Prokes

Polsek Dimembe. Himbaun Pemerintah harus ditaati guna memutus penyebaran Covid 19 Bhabinkamtibmas sebagai garda terdepan dalam giat tersebut dengan tidak henti hentinya Bhabinkamtibmas memberikan pesan pesan kamtibmas dan menyampaikan himbuan pemerintah guna menjalankan adaptasi kebiasan baru yang di canangkan oleh pemerintah saat ini.


Selasa, (15/06/2021), Bhabinkamtibmas Polsek Dimembe Aiptu Felix Koloay melaksanakan sambang dan menghimbau kepada warganya untuk menggunakan Masker saat beraktivitas sehari-hari diluar rumah demi berkurangnya penyebaran wabah virus Corona dan senantiasa berprilaku hidup sehat, dalam penyampaian tersebut Bhaninkamtibmas tetap menjaga jarak di warganya hal ini dilakukan untuk meminimalisir penyebaran covid 19.

Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K Saat dikonfirmasi di tempat terpisah menyampaikan bahwa ”Dalam setiap kegiatan sambang yang di lakukan oleh para Bhabinkamtibmas tersebut, kami berharap agar senantiasa selalu menyampaikan pesan – pesan Kamtibmas kepada warganya sehingga situasi di wilayah masing-masing tetap dalam keadaan aman dan kondusif mari Bersama sama mendukung program Pemerintah dalam hal Pencegahan penyebaran virus Corona,tutup Kapolsek.

Senin, 14 Juni 2021

BHABINKAMTIBMAS DAMPINGI PENYALURAN BLT-DD DESA TATELU KEC DIMEMBE

Bhabinkamtibmas Polsek Dimembe Bripka Marten Mandi, menghadiri kegiatan Pembagian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Desa Binaannya, Senin (14/06/2021).

Pemerintah Desa Tatelu membagikan dana Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) kepada 62 orang / KK berdasarkan hasil penetapan musyawarah Desa yang di laksanakan pembagiannya di Kantor Desa Tatelu.

Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Dimembe Ibu Ansye Dengah S.sos Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K , Danramil Dimembe Peltu Alexander Budiman,Kepala Desa Tatelu Bapak Jhon Lausan Perangkat Desa Tatelu, BPD, Bhabinkamtibmas, Babinsa dan Masyarakat Desa Tatelu penerima bantuan BLT DD.

Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) merupakan bantuan tunai yang bersumber dari Dana Desa sebesar Rp. 300.000,- (Tiga ratus ribu rupiah).

Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K menyampaikan data warga penerima BLT – DD telah diverifikasi dan hasilnya memang mereka dianggap layak sesuai dengan kriteria yang ditentukan untuk menerima BLT yang bersumber dari Dana Desa, penerima tersebut tidak ada tumpang tindih dengan program bantuan sosial lainnya.

“Dalam kegiatan pembagian BLT – DD yang dilaksanakan saat ini semua warga berjumlah 62 orang telah menerima dana bantuan sebesar Rp. 300.000,- kegiatan berjalan aman tertib dan lancar,” tutup Kapolsek. 

Minggu, 13 Juni 2021

Minggu Bermazmur Jajaran Polres Minut

Kepatuhan protokol kesehatan pencegahan covid-19 terus disampaikan aparat kepolisian kepada masyarakat berada.

Kali ini melalui kegiatan Minggu Bermazmur, Kapolres Minahasa Utara AKBP Grace K.D Rahakbau Sik Msi menyampaikan imbauan protokol kesehatan (prokes) kepada Jemaat Gereja Katolik St. Yohanes Penginjil di Desa Laikit Kec Dimembe, Minggu (13/06/2021).

“Mari kita melakukan kegiatan sehari-hari agar tetap menerapkan protokol kesehatan, semua Pakai masker, menjaga jarak, Kerumunan, Mengurangi Mobilitas dan mencuci tangan untuk mencegah penyebaran Covid-19,” imbau AKBP Grace Rahakbau.

Kapolres juga mengajak seluruh jemaat agar bersinergi dengan aparat keamanan mengajak Untuk menjaga Kambtimas Bersama di tengah-tengah masyarakat.

Usai pelaksanaan ibadah Minggu, Kapolres bersama Personilnya pun membagikan masker kepada seluruh jemaat yang hadir.

Kegiatan ibadah Minggu Bermazmur ini dihadiri oleh

1. Kapolres Minut AKBP Grace K.D. Rahakbau, SIK, M.Si

2. Wakapolres Minut Kompol Hans Biri

3. Kasat Binmas IPTU Jeany Sambow

4. Kapolsek Aitmadidi Iptu Christofel Melky Sadrach, S.H 

5. Wakapolsek Dimembe Iptu Decki Pandi

6. Wakapolsek Airmadidi Iptu Jerry Rawung

7. KBO Binmas Ipda S. Surentu

8. Pastor gereja Katolik "ST Yohanes Penginjil "Laikit Frits Falentino Karamoi, pr

9. Personel Polres Minut.

10. Personel Polsek Dimembe

11. Umat Katolik "ST Yohanes Penginjil " Laikit

Sabtu, 12 Juni 2021

Kapolsek Dimembe Pimpin Pemakaman Almarhum Purnawirawan Polri Serka Nikolas Mailoor

Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K menjadi irup dalam rangka Upacara Pemakaman Purnawirawan Polri Serka Nikolas Mailoor di pemakaman Keluarga Desa Matungkas Jaga VI Kec Dimembe Kab Minut, Sabtu (12/06/2021).

Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K bertindak selaku Inspektur upacara persemayaman dan pemakaman secara dinas Kepolisian jenazah almarhum Purnawirawan Polri Serka Nikolas Mailoor dirumah duka Desa Matungkas Jaga VI Kec Dimembe Kab Minut, Almarhum adalah sosok Polri yang sangat tegas, baik dan bermasyarakat dan Almarhum meninggal karena sakit, selanjutnya jenazah almarhum dimakamkan dipemakaman Keluarga Desa Matungkas Jaga VI Kec Dimembe.


Kapolres Minut AKBP Grace K.D Rahakbau Sik Msi, melalui Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K mengucapkan belasungkawa kepada keluarga almarhum dan mendo’akan semoga arwahnya diterima disisiNya, diampuni segala dosa dan keluarga yang ditinggal diberi ketabahan, kesabaran dan keikhlasan.

humas_dimembe

Kamis, 10 Juni 2021

TNI, Polri Dan Pemerintah Di Kecamatan Dimembe Laksanakan Ops Yustisi Di Desa Lumpias

Personel Polsek Dimembe bersama Koramil Dimembe dan tim gugus covid19 tingkat desa  melaksanakan Ops yustisi di Desa Lumpias Kecamatan Dimembe (Kamis,10/06/2021).

Dalam rangka memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya memutus penularan covid-19. Wakapolsek Dimembe Iptu Decki Pandi memimpin anggotanya bersama Koramil Dimembe dan tim gugus covid19 dan Tim Gugus Tugas Kecamatan turun ke desa desa menggandeng Gugus Tugas tingkat desa.


Petugas memberi himbauan dan pemahan pentingnya mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penularan covid19 serta membagikan masker bagi warga yang tidak memakai masker.

kami akan terus memaksimalkan membantu pemerintah dan masyarakat dalam mencegah dan menangkal penyebaran Covid-19 di dalam masa Pembatasan Pemberlakuan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dengan Penerapan protokol kesehatan 5M “

Rabu, 09 Juni 2021

Gelar Operasi Yustisi di Pasar Tradisional Tatelu, Ini Imbauan Wakapolsek Dimembe.

Sebagai upaya proaktif dalam memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19, Polsek Dimembe kian gencar melaksanakan Operasi Yustisi.


Dipimpin oleh Wakapolsek Dimembe Iptu Decki Pandi  personel Polsek Dimembe kemudian menyisir setiap sudut Pasar Tradisional Tatelu, guna memastikan penerapan protokol kesehatan di tempat tersebut, Rabu (09/06/2021).
Kepada para pedagang dan pembeli, Iptu Decki memberikan imbauan terkait pentingnya menerapkan protokol kesehatan serta penerapan PPKM Mikro di wilayah Kabupaten Minahasa Utara.

"Batasi jam operasional tempat usaha, sebagai wujud kepatuhan terhadap kebijakan Pemerintah terkait PPKM Mikro," ucap Iptu Decki

Ditempat Terpisah, Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K menegaskan bahwa Polsek Dimembe akan semakin intens melaksanakan Operasi Yustisi serta edukasi dan binluh oleh para Bhabinkamtibmas, guna meningkatkan kedisiplinan masyarakat akan protokol kesehatan.

"Komitmen kami adalah mewujudkan masyarakat Minut yang bebas dari Covid-19," tandasnya.

Selasa, 08 Juni 2021

Kapolsek Dimembe Hadiri Rapat Koordinasi Terkait Penanganan dan Pencegahan Covid – 19 di Kec. Dimembe.

Dalam Rangka Menciptakan pemerintahan Yang Aman dan Lancar Antar StakHolder dan pemerintahan Kecamatan Dimembe Camat Dimembe Gelar Rapat koordinasi tingkat kecamatan yang di laksanakan di Ruang pertemuan Kantor Kecamatan Dimembe,Selasa  08/06/2021.


Rapat tersebut dilaksanakan sebagai Bentuk tindak lanjut perkembangan situasi kedepan yang membahas mengenai pembangunan di Desa Desa, Vaksinasi untuk warga yang gilir secara Bertahap hingga selesai, pendidikan Keamanan dan juga penanganan Antisipasi penyebaran Covid 19.

Rapat koordinasi dibuka oleh Camat Dimembe Ibu Ansye Dengah S.Sos A dan dihadiri oleh Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K,Danramil Dimembe Peltu Alexander Budiman yang diikuti Seluruh Kepala Desa / Kecamatan Dimembe.

"kegiatan Rapat koordinasi tingkat kecamatan di laksanakan dan pada kesempatan tersebut saya mengajak kepada semua peserta agar bersama-sama kita mengambil peran dalam mencegah penyebaran penularan covid-19 ini, utamanya terus melakukan himbauan-himbauan agar masyarakat disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan” tambah Kapolsek.

Senin, 07 Juni 2021

Bhabinkamtibmas Berikan Himbauan Protokol Kesehatan Kepada Warga Lewat Tatap Muka

Dalam rangka menjaga Harkamtibmas di Desa Binaan, Babinkamtibmas Desa Matungkas Aiptu Felix Koloay Personil Polsek Dimembe, pada hari Senin (07/06/2021) melaksanakan himbauan kepada warganya.

Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan Kamtibmas dan himbauan bermasker, cuci tangan dan jaga kebersihan kepada warga wajib untuk menggunakan masker, cuci tangan, jaga jarak dalam berkumpul atau komunikasi bertatap muka dan jika tidak ada kepetingan yang mendesak tidak usah keluar rumah, karena kita tidak tahu orang per orang mana yang terindikasi Virus Covid 19 tersebut. Diharapkan juga untuk jaga kebersihan dan menerapkan pola hidup sehat dengan rajin cuci tangan dengan pakai sabun. Ikuti anjuran pemerintah dan aturan kesehatan.

Kegiatan Binluh atau himbauan ini dilaksanakan selain untuk menyampaikan Pesan Kamtibmas juga untuk pembinaan kepada masyarakat serta untuk menjalin kedekatan antara Polri dan masyarakat dan agar masyarakat mengerti tentang informasi yang sedang ramai / Viral tentang Virus Corona.

Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K, mengatakan bahwa "Kegiatan Binluh yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas adalah untuk memberikan Himbauan Kamtibmas dan memberikan Info kepada masyarakat tentang informasi Virus Corona agar masyarakat tidak panik dan resah serta wajib mematuhi Protokol Kesehatan," ucap Kapolsek.

Minggu, 06 Juni 2021

Banyak Warga Masih Abaikan Protokol Kesehatan, Bhabinkamtibmas Dimembe Terus Berikan Himbauan

Polres Minut Dalam Hal ini Polsek Dimembe terus menggelar kegiatan patroli untuk memantau protokol kesehatan COVID-19. Dalam kegiatan kali ini bhabinkamtibmas Aiptu Felix Koloay, menyebutkan masih banyak warga yang belum mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19,Minggu (06/06/2021)

Untuk itu pihak Kepolisian tak henti hentinya akan semakin rajin dalam memberikan himbauan kepada masyarakat agar lebih disiplin dalam mematuhi protokol kesehatan sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran wabah virus Covid-19.

Bagi masyarakat yang masih melanggar protokol kesehatan COVID-19, Felix Selaku bhabinkamtibmas tidak akan memberi sanksi langsung, pihaknya hanya berkewajiban mengingatkan dan menghimbau warga masyarakat agar patuh terhadap protokol kesehatan.

Felix berpesan tujuannya ingin meningkatkan kesadaran masyarakat pentingnya menjaga kesehatan untuk mematuhi protokol kesehatan”.


Sabtu, 05 Juni 2021

Patroli Malam Minggu Polsek Dimembe Pantau Situasi kamtibmas di Seputaran Wilayah Kec Dimembe.

Guna menjaga keamanan dan ketertiban tetap kondusif di wilayah hukum Polsek Dimembe maka pada hari Sabtu tanggal 05 Juni 2021, pukul 20.00 wita Personil Polsek Dimembe melaksanakan patroli ketempat tempat keramaian, pelayanan publik, objek vital dan giat kemasyarakatan yang mengumpulkan banyak orang baik siang maupun dimalam hari.

Sesuai dengan arahan Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K menyampaikan kepada seluruh personel agar melaksanakan patroli baik siang atau malam untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas dan berkewajiban menyampaikan himbauan dan pesan kamtibmas kepada warga masyarakat terkait dengan perkembangan situasi dan sambil menerima setiap informasi yang berkembang di masyarakat guna bisa diantisipasi dini kemungkinan adanya gangguan kamtibmas.

Guna menindaklanjuti arahan Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K Patroli dialogis Malam Minggu di seputaran Wilayah Desa Tatelu, Warukapas sampai Perbatasan Wilayah Hukum Polsek Dimembe, Pada kesempatan tersebut personel menyampaikan himbauan kamtibmas kepada warga yang ditemui untuk bersama sama tetap kondusif dan jaga Kambtimas Bersama Dan menghimbau warga dengan melaksankan protokol kesehatan sebagai upaya untuk mencegah pencegahan copid19. 

Giat patroli ditempat keramaian akan dilaksanakan untuk mengantisipasi berkumpulnya warga sebagai tindak lanjut pencegahan penyebaran copid19 dan menjaga keamanan dan ketertiban guna mewujudkan kamtibmas yang kondusif.

Jumat, 04 Juni 2021

Aparat Gabungan TNI POLRI bersama Pemerintah Desa Terus Lakukan Ops Yustisi Penegakan Disiplin Prokes

Petugas gabungan dari Polsek Dimembe Koramil Dimembe terus melaksanakan Operasi Yustisi Pendisiplinan Protokol Kesehatan. Operasi Yustisi Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan di gelar diwilayah hukum Polsek Dimembe Bersamaan dgn Pemerintah Desa Tetey Kec Dimembe Jumat (04/06/2021).

Dengan semangat yang tidak pernah lelah untuk melaksanakan ops yustisi setiap hari TNI-Polri, laksanakan operasi yustisi,kali ini di sepanjang jalan depan Kantor Hukum Tua Desa Tetey ,kegiatan tersebut berupa menyampaikan tentang kewajiban mentaati ptotokol kesehatan guna kepatuhan kedisiplinan cegah dan berantas covid-19 di wilayah Hukum Polsek Dimembe dan Pemberian Masker Gratis Kepada Masyarakat.

Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr.K Menyatakan Kegiatan ops tersebut hendaknya mengedukasi pada seleuruh elemen masyarakat agar tetap mentaati protkes dari pemerintah demi kebaikan bersama supaya terhindar dari virus yang mematikan ini.

Operasi yustisi pendisiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan ini dilakukan agar warga betul-betul disiplin mematuhi protokol kesehatan dan apabila ditemukan pelanggaran tidak memakai masker maka ada sanksi.

Kamis, 03 Juni 2021

Kapolda Sulut Launching Desa Wanua Talawaan Sebagai Kampung Sadar Miras.

Kabupaten Minahasa Utara kini punya ‘Kampung Sadar Miras’ (Minuman Keras) yang baru dilaunching Kamis (03/06/2021) Siang, oleh Kepala Kepolisian Sulawesi Utara Irjenpol Drs Nana Sudjana AS,MM,dan Sekda Minahasa Utara Bapak Ir Jemmy Kuhu di Desa Wanua Talawaan Kec Talawaan Kab Minahasa Utara.

Mewakili Bupati Minut Sekda Ir Jemmy Kuhu dalam penyampainnya diawal kegiatan mengucapkan terima kasih secara khusus kepada Polda Sulut, Polres Minahasa Utara dan jajaran Polsek di Kabupaten Minut yang telah membantu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Utara dalam mewujudkan Minut aman, damai dan nyaman.

“Pembuatan minuman tradisional Cap Tikus merupakan ciri khas orang Minahasa pada Umumnya dan merupakan kearifan lokal budaya Minahasa yang sebenarnya memang harus dipertahankan. Hanya saja, dampak negatif yang ditimbulkan dari peredaran bebas Cap Tikus yang kemudian dikonsumsi secara bebas pula oleh kalangan masyarakat tetap harus dihilangkan,” ungkap Jemmy.

Menurut Jemmy, Pemkab Minahasa Utara akan mengupayakan solusi terbaik mengenai petani Cap Tikus ini dengan memberikan pertimbangan-pertimbangan berdasarkan kajian kepada DPR RI yang saat ini sedang menggodok Rancangan Undang-Undang tentang Larangan Minuman Beralkohol.

“Yang pasti kami tidak membenarkan bila dalam acara-acara pesta baik syukuran HUT, ataupun acara pesta lainnya menyediakan miras jenis apa saja termasuk Cap Tikus ini,” pungkas Jemmy pula.

Atas upaya menjadikan Kampung Sadar Miras, Kapolda Sulut Irjen pol Nana Sudjana As,MM dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada jajaran Polres Minahasa Utara termasuk Polsek Dimembe dan Pemkab Minahasa Utara yang sudah menyatakan sikap untuk menjadikan Desanya sebagai kampung Sadar miras  Ditambahkan ucapan terima kasih dan apresiasi, kepada Kapolres Minut yang sudah melakukan terobosan berinofasi, dimana air dari pohon aren dijadikan gula aren dan pembuatan sanitaizer dan menghimbau kepada masyarakat yang memiliki anak muda agar mengawasi sehingga tidak menjadi korban dari minuman keras, serta membimbing dan mendorong dan berprestasi. Sehingga kedepan Kamtibmas bisa terjaga kondusif dan nantinya desa talawaan akan di jadikan pilot project dan dapat di jadikan contoh untuk desa - desa yang lain.

“Perlu disadari bila ternyata miras menjadi pemicu angka kriminalitas menurut data di Kepolisian saat ini. Ini butuh keberanian dan kemauan yang kuat dari kita semua untuk secara bersama-sama melakukan pengendalian peredaran miras di Desa dan Kelurahan yang ada,” ungkap Sudjana

Sementara, Pemkab Minut sendiri terkait hal ini mengatakan, mengenai peredaran dan tingkat konsumsi miras memiliki hubungan tak terpisahkan, dimana indikator tingkat pengangguran yang tinggi akan memicu tingginya konsumsi miras.

Untuk itu pemerintah akan berupaya untuk mengundang sebanyak mungki investor yang dapat mengolah bahan Cap Tikus menjadi produk bernilai ekonomis tinggi.

“Kedepan Cap Tikus akan ada penampungan khusus untuk menjadi bahan ekspor ke luar negeri dan tidak lagi dijual di warung-warung. Investornya sudah ada, Menurut pengakuan para investor luar negeri, bahwa bahan dasar Cap Tikus yang biasa disebut Saguer dapat menghasilkan kadar alcohol yang baik,”

Kapolres Minahasa Utara, AKBP Grace K.D Rahakbau Sik Msi berharap, launching Kampung Sadar Miras ini tak hanya jadi kegiatan seremonial belaka dan tak ada tindak lanjut, melainkan benar-benar dipraktekkan ditengah-tengah masyarakat.

“Adanya Kampung Sadar Miras di Minahasa Utara ini diharapkan bukan sekedar slogan ataupun acara seremonial semata, melainkan dibuktikan dan terus dilanjutkan oleh masyarakat,” Tutup Grace

Rabu, 02 Juni 2021

Bhabinkamtibmas Laksanakan Pengamanan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLT – DD ) Tahun 2021.

Bhabinkamtibmas Polsek Dimembe Aiptu Felix Koloay Laksanakan Pengamanan dan Pemantauan giat Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLT – DD ) Tahun 2021 di Desa Binaannya Desa Paniki Baru Kec Talawaan Kab Minut.

Adapun jumlah warga yang menerima Pembagian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT – DD ) di Desa Paniki Baru Kecamatan Talawaan Kabupaten Minut sebanyak 44 KK dengan nominal 300.000/Kk dengan jumlah total Rp. 13.200.000.- ( Tiga belas juta dua ratus ribu rupiah ).-

Sehubungan dengan proses penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLT – DD ) masih dalam masa pandemi Virus Corona atau Covid 19 maka penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLT – DD ) tetap mengikuti Protokol Kesehatan ( 4 M + 1 T ) yakni Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak + Tidak Berkerumun untuk mencegah penyebaran Virus Corona (Covid 19).

 

Selasa, 01 Juni 2021

Bhabinkamtibmas Sambang Kepala Desa Kordinasi Kambtimas dan Pencegahan Virus Covid-19.

Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr K melalui Bhabinkamtibmas Polsek Dimembe Aiptu Stenly Kawooan melaksanakan sambang di Desa Laikit Kecamatan Dimembe Kabupaten Minut, Selasa (02/06/2021)


Tujuan sambang dan datang langsung ke Kepala Desa adalah untuk memberikan imbauan keamanan dan ketertiban Masyarakat Serta Program Penanganan Covid-19.

Stenly menyambangi Kepala Desa guna memperkuat dan menjalin hubungan silaturahmi serta dialogis Kamtibmas.

Dalam kesempatan ini Aiptu Stenly dengan humanisnya menyampaikan pesan-pesan dan imbauan kamtibmas kepada warga masyarakat Desa Laikit melalui Kepala Desa untuk terus membantu Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat terutama di lingkungan tempat tinggal masing-masing Serta Mengajak Masyarakat Agar Mendomani Protokol Kesehatan Guna Memutuskan Penyebaran Virus Covid-19.

Kami mengajak Kepala Desa, Perangkat desa, toga, tomas dan warga masyarakat Desa Laikit untuk bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif, karena potensi gangguan Kamtibmas bisa datang kapan saja dan dimana saja. Bukan hanya itu saja Bhabinkamtibmas juga selalu memonitor dan menyambangi setiap kegiatan masyarakat sebagai bentuk kepedulian kita terhadap masyarakat.

"SIReMiTa"

"SIReMiTa"
Silahkan Download aplikasinya dengan klik gambar diatas ...

Arsip