Selasa, 16 Maret 2021

Kapolsek Dimembe Bersama Anggota Menerima Penyuntikan Vaksinasi Covid-19 Di Mapolres Minut

Personel Polsek Dimembe hari ini mengikuti suntik vaksin Covid-19 / vaksin Sinovac yang digelar di Mapolres Minut. Selasa, (16/3/2021) Pukul 10.00 WIB.

Penyuntikan Vaksin Sinovac dimulai pada hari ini melayani kepada seluruh anggota Polres Minut Dan Jajaran nya dari Kapolsek dan Para Anggota nya, Pelayan penyuntikan Masal oleh Bid Dokes Sulut bertempat di Ruangan gedung Olahraga Polres Minut. 

Kapolsek Dimembe Iptu FADHLY S.Tr K menyatakan bahwa, Kegiatan penyuntikan Vaksin Sinovac ini dilakukan guna meningkatkan kepercayaan Personil yang bertugas sebagai pelindung pengayom pelayan Masyarakat bahwa vaksin yang diberikan tidak diberikan efek samping, aman dan halal yang dinyatakan oleh lembaga yang berkompeten.


“Seperti Jajaran anggota Polsek Dimembe Untuk penerima vaksin sebelum disuntikan harus melakukan beberapa tahap yang harus dilewati, seperti pemeriksaan gula darah dan tekanan darah, bagi para penerima vaksin yang memiliki riwayat penyakit tidak diminta untuk melanjutkan proses suntik vaksinasi,” Ucapnya.

Kapolsek Dimembe menambahkan, bahwa Vaksinasi dilaksanakan untuk pencegahan penyebaran virus Covid-19 namun kita semua harus tetap mematuhi Protokol Kesehatan dengan 5M seperti memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan, serta membatasi mobilitas dan interaksi sesuai anjuran dari pemerintah.

“Mari kita bersama-sama mendukung Vaksinasi Covid-19 untuk membantu program pemerintah dalam percepatan penanganan Covid-19, sehingga penyebarannya dapat segera berakhir,” terang Iptu FADHLY

Tidak ada komentar:

"SIReMiTa"

"SIReMiTa"
Silahkan Download aplikasinya dengan klik gambar diatas ...

Arsip