Kamis, 28 November 2019

Pilhut Di Kecamatan Dimembe & Talawaan Masuki Tahap Pemungutan Suara, Polsek Dimembe Laksanakan Pengamanan.

Dimembe Tribratanews ~ Pemilihan Hukum Tua di Desa Teep warisa, guna menjamin situasi kamtibmas tetap kondusif maka Polsek Dimembe bersinergi dengan satuan samping dan aparat pengamanan lainnya melaksanakan kegiatan pengamanan, Kamis (28/11/2019).
Dok : Sium Polsek Dimembe
Hari Kamis 28 November 2019 dimulai pada pukul 07.00 wita, penceblosan surat suara ditutup pada pukul 13.00 wita, pembukaan kotak suara oleh Panitia pemilihan hukum tua pada pukul 14.00 wita, perhitungan suara selesai pada pukul 15.20 wita yang bertempat Aula didesa Teep warisa Kecamatan Talawaan Kabupaten Minahasa Utara.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kapolsek Dimembe Akp. Edi Susanto, S.Sos, PLH Danramil Dimembe Pelda Alexander Budiman, Camat Talawaan Donald Tintingon,S.TTp, Para Calon Hukum Tua, Panitia Pemilihan Hukum tua, Masyarakat desa Teep Warisa, Para saksi dari masing-masing calon.
Dengan dibantu oleh satuan samping dan unsur pengamanan lainnya, Polsek Dimembe hadir untuk memantau dan meminimalisir gangguan yang mungkin akan timbul pada saat kegiatan pemungutan suara Pilhut yang bertempat didesa Teep warisa Kecamtan Talawaan Kabupaten Minahasa Utara.
Ditambahkan juga oleh Kapolsek Dimembe AKP Edi Susanto, S.Sos saat ditemui di lokasi Pemungutan Suara bahwa kegiatan pengamanan dari Polsek Dimembe ini bertujuan menciptakan rasa aman di tengah masyarakat serta dengan kehadiran Polri di tengah masyarakat dapat meniadakan segala bentuk gangguan keamanan yang mungkin akan terjadi.
Download :
Link download Aplikasi SiReMiTa : Disini
Link Website Polres Minut : Disini
Link Blog Polsek Dimembe : Disini

Sumber :

Tidak ada komentar:

"SIReMiTa"

"SIReMiTa"
Silahkan Download aplikasinya dengan klik gambar diatas ...

Arsip