Sabtu, 06 Januari 2018

GELAR “K2YD” DIAWAL TAHUN 2018, POLSEK DIMEMBE AMANKAN 2 ORANG TANPA IDENTITAS.

Dimembe Tribratanews - Sabtu, 06 Januari 2018, Mengawali tahun 2018, Polsek Dimembe bersama perkuatannya melaksanakan Kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan “K2YD”, kali ini dilakukan dengan pola razia yang dilakukan di depan Mako Polsek Dimembe. Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Ka SPKT Aiptu J. Kumayas bersama dengan anggota yang sedang melaksanakan piket malam itu berjalan dengan aman, tertib dan terkendali. Jumat (05/01/2018).

Ka SPKT Aiptu J. Kumayas saat memimpin pelaksanaan “K2YD” di depan Mako Polsek Dimembe.
Foto : Doc. Sium Polsek Dimembe

Kapolsek Dimembe AKP Saguh Rianto melalui Kanit SPKT Aiptu J. Kumayas melaksanakan K2YD didepan Mako Polsek Dimembe guna mewaspadai situiasi kamtibmas diwilayah hukum Polsek Dimembe.

Pelaksanaan “K2YD” di depan Mako Polsek Dimembe.
Foto : Doc. Sium Polsek Dimembe

Dalam pelaksanaan “K2YD” tersebut, ditemukan 2 (dua) orang yang pada saat dilakukan pemeriksaan ternyata tidak dapat menunjukkan identitasnya.

Atas inisiatif dari Kapolsek Dimembe AKP Saguh Rianto, 2 (dua) orang tersebut diminta untuk menghubungi keluarganya via telepon untuk memastikan bahwa keduanya benar adalah warga masyarakat yang berdomisili di wilayah Tondano Kota dan meminta pihak keluarganya untuk datang menjemput yang bersangkutan.

Dari hasil yang didapat saat pelaksanaan kegiatan tersebut, dapat dikatakan bahwa masih terdapat sebagian kecil masyarakat yang belum memiliki kesadaran terkait kamtibmas, pentingnya melengkapi data diri dan kendaraan yang dikendarai merupakan suatu keharusan untuk dilengkapi sebagai bukti kepemilikan yang sah, sedangkan untuk data diri adalah sebagai kelengkapan diri sendiri sebagai masyarakat yang sadar hukum serta dapat menjelaskan bahwa yang bersangkutan berdomisili dimana tegas AKP Saguh Rianto.

Pada akhir kegiatan tersebut, beberapa orang yang terjaring dan terindikasi tidak dapat menunjukkan identitas baik identitas diri maupun kendaraan yang dikendarainya sudah dapat menunjukkan kelengkapannya, lalu diberikan pembinaan serta pengarahan oleh Ka SPKT agar berikut jika hendak keluar rumah apa lagi mengendarai kendaraan agar melengkapi dan mematuhi semua aturan yang berlaku, terutama kelengkapan identitas diri dan kendaraannya.

Secara umum, kegiatan dapat dikatakan berlangsung tertib, aman dan terkendali.

Sumber :

Tidak ada komentar:

"SIReMiTa"

"SIReMiTa"
Silahkan Download aplikasinya dengan klik gambar diatas ...

Arsip