Kamis, 20 Juli 2017

BHABINKAMTIBMAS DITENGAH MUDA MUDI.

TRIBRATANEWS-DIMEMBE, Dengan adanya sarana yang diciptakan oleh pemerintah melalui pertandingan sepakbola (Bupati Cup), Bhabinkamtibmas bersama aparat desa Tatelu mendampingi putra-putra terbaik desa dalam mengikuti kegiatan yang dilaksanakan pada hari rabu 19 Juli 2017 pukul 16.00 Wita di Desa Dimembe Kabupaten Minahasa Utara dengan maksud untuk mengajak para pemuda Tatelu menghindari pengaruh pergaulan miras yang kini marak diantara muda mudi.

Doc. Sium Dimembe

Diharapkan kedepannya melalui Bhabinkamtibmas dan aparat desa tercipta rasa kekeluargaan dan persahabatan, dan diharapkan pula para putra-putra terbaik desa bisa saling mengajak sesama mereka untuk menjauhi minuman keras dan lebih berpotensi dalam melatih fisik mental dalam laga sepak bola dikandung maksud dimana putra-putra terbaik Desa Tatelu merupakan pondasi dalam kemajuan serta kamtibmas di Desa Tatelu Kecamatan Dimembe Kabupaten Minahasa Utara.

Kapolsek Dimembe AKP Saguh Rianto melalui Bhabinkamtibmasnya Brigadir Stenly Layuk mengatakan bahwa hal ini bisa menjadi awal dan dapat dijadikan percontohan bagi yang lainnya agar dapat mencetak generasi muda berprestasi yang bukan hanya akan menjadi kebanggan bagi keluarganya saja, tapi terlebih kebanggaan bagi masyarakat, nusa dan bangsanya.


[Sium Polsek Dimembe]

Tidak ada komentar:

"SIReMiTa"

"SIReMiTa"
Silahkan Download aplikasinya dengan klik gambar diatas ...

Arsip